Trip To Kek Lok Si Temple
Jadi anak Broadcasting itu jelas menyenangkan, contohnya kali ini gw punya tugas dari mata kuliah Photography. Tugas yang diberikan sama Dr. Chai yaitu tugas kelompok yang terdiri dari 5 orang untuk membuat Photo Essay. Dan gw dapet temen kelompok Ka Amanda dari Indonesia, Ka Nia dari Malaysia, Ka Ika dari Malaysia dan Fern dari Thailand. Hanya gw dan Fern yang anak exchange student. Setelah berdiskusi kami memutuskan untuk mengambil foto di Kek Lok Si Temple, tempat ini menjadi salah satu tempat wisata andalan penang, selain tempat beribadah untuk umat Budha. Kek Lok Si Temple berada dilokasi Ayer Itam, pulau pinang. Dari USM kami pergi naik Grab Car, karena lokasinya cukup jauh maka kami membayar sekitar 20RM. Naik Rapid Penang bisa tapi jarak tempuhnya jadi lebih jauh dan memakan waktu sekitar 1,5 jam. Sebelum kebangunan Kek Lok Si Temple, kita melewati jalan dan sekelilingnya banyak orang yang berjualan souvenir Malaysia atau patung-patung budha. Sewaktu sampai dibangu